Geladi Simulasi Gempa Bumi Berpotensi Tsunami dan Banjir Rob di Pantai Kelapa Tinggi, Desa Mata Air, Kab. Kupang

Facebook
X
WhatsApp

Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama yang baik antara Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi NTT, Pertamina Patra Niaga AFT ELTARI, Pemerintah Kabupaten Kupang, dan masyarakat Desa Mata Air.

Kolaborasi ini menunjukkan kepedulian bersama untuk melindungi masyarakat dari ancaman bencana. Tujuan utama simulasi ini adalah untuk melatih masyarakat agar tahu apa yang harus dilakukan saat terjadi gempa bumi dan tsunami. Mulai dari cara evakuasi yang benar, tempat-tempat evakuasi yang aman, hingga pembentukan tim siaga bencana desa.

Sebelum melakukan simulasi, masyarakat diberikan sosialisasi tentang tanda-tanda awal gempa bumi, cara melindungi diri saat gempa, dan jalur evakuasi yang telah ditentukan. Selain itu, mereka juga diajarkan cara menggunakan peralatan evakuasi dan tanda-tanda peringatan dini. Selain melakukan simulasi, masyarakat Desa Mata Air juga telah membentuk tim siaga bencana desa. Tim ini akan berperan aktif dalam memberikan bantuan pertama pada korban bencana, melakukan evakuasi, dan koordinasi dengan pihak-pihak terkait.

Semoga Video ini menginspirasi Anda, untuk ikut serta dalam upaya mitigasi bencana di daerah Anda. Bagikan video ini kepada teman dan keluarga, agar mereka juga semakin sadar akan pentingnya kesiapsiagaan. Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel BPBD Provinsi NTT untuk mendapatkan update terbaru tentang berbagai informasi kebencanaan lainnya. Terima kasih sudah menonton. Salam Tangguh!!

Scroll to Top